Senin - Rabu, 31 Juli - 02 Agustus 2023
Guru : Fara Dibah, S.Pd
Mapel : Matematika
Kelas : IX A dan IX B
Kode KD :
3.1 Menjelaskan dan melakukan operasi bilangan berpangkat, bilangan rasional dan bentuk akar, serta sifat-sifatnya.
4.1 Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan sifat-sifat operasi bilangan berpangkat bulat dan bentuk akar.
Materi : Sifat-Sifat Bilangan Berpangkat
Tujuan :
Peserta didik dapat memahami konsep sifat-sifat bilangan berpangkat dan melakukan operasi bilangan berpangkat.
Assalamualaikum Warromatullahi Wabarrohkatuh..
Selamat pagi Semua !
Bagaimana Kabar Soleh/Soleha hari ini ?…
Semoga kita semua dalam lindungan Allah SWT. Aamiin ..
Soleh/soleha apakah tadi subuh kalian sudah melaksanakan solat subuh tepat waktu ? untuk yang laki-laki solat subuh nya di masjid atau di musholla ya nak, agar kita mendapat keberkahan dari Allah SWT ..
Dan untuk yang perempuan silahkan solat subuh nya secara munfarid dirumah masing-masing..
Dan jangan lupa sebelum memulai pelajaran di pagi hari, usahakan kalian solat dhuha dan murojaah terlebih dahulu, agar ilmu yang diberikan oleh guru dapat kalian terima dengan baik..
Baiklah soleh/soleha, Sebelumnya kita sudah mempelajari tentang Konsep Bilangan Berpangkat dan untuk kegiatan pembelajaran hari ini kita akan mempelajari tentang Sifat-Sifat Bilangan Berpangkat..
Untuk lebih jelasnya silahkan kalian simak materi berikut ini ..
Sifat – sifat Bilangan Berpangkat
Untuk dapat megerjakan permasalahan – permasalahan di dalam soal bilangan berpangkat , kita harus mengetahui sifat – sifat bilangan berpangkat supaya kita dalam mengerjakannya kita memiliki tata aturan dasar atau sebagai pacuan dalam mengerjakannya dan supaya mempermudah dalam mengerjakannya .
Sifat – sifat bilangan berpangkat adalah sebagai berikut :
- Perkalian Bilangan Berpangkat
Dalam perkalian bilangan berpangkat , maka berlaku perhatikan contoh di bawah ini :
Contoh :
- 22 x 26 = 2 2+6 = 28
- 32 x 32 = 2 2+2 = 24
2. Pembagian Bilangan Berpangkat
Dalam pembagian bilangan berpangkat berlaku rumus :
Contoh :
- 36 : 32 = 2 6-2 = 24
- 66 : 63 = 66-3 = 63
3. Sifat Pemangkatan Bilangan Berpangkat
Apabila ada suatu bilangan berpagkat yang di pangkatkan lagi ,maka berlaku rumus :
(am)n = a m x n
Contoh :
( 23 ) 2 = 2 3 x 2 = 26
4. Sifat Perpangkatan Suatu Perkalian atau pembagian
- Apabila ada dua bilangan bulat yang dikalikan dan di pangkatkan maka berlaku rumus :
( a x b ) n = an x bn
- Apabila ada dua bilangan bulat yang di bagi dan di pangkatkan maka berlaku rumus :
( a : b ) n = an : bn
Contoh Soal
Tentukan hasil dari bentuk pangkat berikut :
a. 53 x 54
b. ( -3 ) 6 x ( -3 ) 9
c. ( – 2 ) 10 x ( -2 ) 20
d. a10 x a20 x a30
Penyelesaian :
a. 53x 54 = 5 3+ 4 = 57
b. ( -3 )6x ( -3 )9 = ( – 3 ) 6 + 9 = ( – 3 ) 15
c. ( – 2 )10x ( -2 ) 20 = ( -2 ) 10 + 20 = ( -2 ) 30
d. a10x a20x a30 = a 10 + 20 + 30 = a 60
Demikian penjelasan mengenai Pengertian dan sifat – sifat bilangan berpangkat . Intinya , dalam bilangan berpangkat , ada hubungan antara penjumlahan , pengurangan , perkalian dan pembagian . Dan supaya dalam mengerjakan soal bilangan berpangkat menjadi lebih mudah , maka kalian harus memahami betul mengenai sifat – sifat bilangan berpangkat . Jika kalian sudah memahaminya , maka di buat dalam bentuk apa pun akan terasa mudah .
Semoga dengan penjelasan dan contoh di atas , kalian akan bertambah ilmunya dan dapat memahami nya. Jika ada yang ingin ditanyakan silahkan isi kolom kometar di bawah ini..
Wassalamualaikum Warrohmatullahi Wabarrohkatuh..